Syukur alhamdulillah telah dilaksanakannya proses Audit Internal OHSAS 18001 - 2007 periode 2013, dimana kegiatan ini dilaksanakan mulai tanggal 23 oktober - 26 oktober 2013 untuk audit masing-masing departemen di office PT. Catur Elang Perkasa, sedangkan audit project akan dilakukan sekitar tanggal 30 Oktober 2013 dan site project yang akan dikunjungi team auditor adalah site Senoro2 Project Pertamina JOB Medco Tomori Sulawesi Tengah, dan site project Pertamina PHE di Cilamaya - Indramayu.
Audit Internal ini dilakukan dalam rangka memenuhi persyaratan prosedur untuk implementasi dan pengawasan sistem manajemen HSE / K3L di lingkungan PT. Catur Elang Perkasa, apakah dilaksanakan secara continue dan updated sesuai dengan sasaran dan kebijakan yang telah dibuat oleh manajemen. Dalam hal ini ditunjuk sebagai team Auditor dari masing-masing fungsi departemen terkait, diantaranya Bpk. Aries Fariady (Dept. PM), Bpk. Sudarno (Dept. Q-HSE), Bpk. Budi Santoso (Dept. PM), Bpk. Saatdul Ibat (Dept. QHSE), dibawah ini beberapa evidence untuk kegiatan tersebut :
Kegiatan Audit Internal Team Dept. Project Manajement (Diwakili : Bpk. Aries, Bpk. Handoyo, Bpk. Teguh, Bpk. Juliadi, Ibu Fifa, Ibu Sundari)
Kegiatan Audit Internal Dept. HRD & GAF (Diwakili : Ibu Lya, MbakWulan)
Kegiatan Audit Internal Top Management (Diwakili Bpk. Feri / Kadiv. Konstruksi)
Kegiatan Audit Internal Dept. Logistik (Diwakili : Bpk. Sumarna, Bpk. Toto)
Kegiatan Audit Internal MR / Dept. Q-HSE (Diwakili : Bpk. Ibat, Mas Nindyo)
Alhamdulillah proses audit berjalan lancar dan saling memberikan masukan agar sistem implementasi dan pengawasan HSE / K3L di lingkungan kerja PT. Catur Elang Perkasa berjalan tertib dan lancar, harapannya semua komponen bisa memahami dan mengimplementasikan semua persyaratan dan prosedur yang telah disepakati bersama dalam mencapai Sasaran Mutu dan sasaran K3LL.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar